intagram       ffbb       twitter       Youtube 

Header Web 2023

SELAMAT DATANG DI WEBSITE PENGADILAN AGAMA NAMLEA

Website ini adalah wujud komitmen kami dalam rangka menunjang keterbukaan informasi bagi masyarakat luas khususnya bagi para pencari keadilan di wilayah Kabupaten Buru
SELAMAT DATANG DI WEBSITE PENGADILAN AGAMA NAMLEA

ASN BER-AKHLAK

Fondasi Baru Bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pengadilan Agama Namlea
ASN BER-AKHLAK

PROGRAM PRIORITAS DITJEN BADILAG MA RI 2024

Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama telah menetapkan program prioritas Tahun 2024 menuju peradilan agama modern berkelas dunia
PROGRAM PRIORITAS DITJEN BADILAG MA RI 2024

APLIKASI SIPP

Aplikasi Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP), merupakan aplikasi administrasi dan penyediaan informasi perkara baik untuk pihak internal pengadilan, maupun pihak eksternal pengadilan. Pengunjung dapat melakukan penelusuran data perkara (jadwal sidang sampai dengan putusan) melalui aplikasi ini
APLIKASI SIPP

SIWAS

Aplikasi yang disediakan oleh Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI, untuk melaporkan suatu perbuatan berindikasi pelanggaran yang terjadi di lingkungan Mahkamah Agung Republik Indonesia atau Peradilan di bawahnya
SIWAS

E-COURT

e-Court adalah layanan bagi pengguna terdaftar untuk pendaftaran perkara secara Online. Mendapatkan taksiran panjar biaya perkara, pembayaran secara Online, dan pemanggilan yang dilakukan secara elektronik. e-Filling (Pendaftaran perkara Online di Pengadilan) e-Payment (Pembayaran panjar biaya perkara Online) e-Summons (Pemanggilan pihak secara Online)
E-COURT

TUTORIAL PENYELESAIAN GUGATAN EKONOMI SYARIAH

Video yang berisi tentang cara penyelesaian perkara ekonomi syariah dengan acara yang sederhana
TUTORIAL PENYELESAIAN GUGATAN EKONOMI SYARIAH

on . Hits: 961

 

IMG 20190711 WA0008 1 min

PA Namlea Gelar Rapat Tindak Lanjut Temuan Hatiwasda dan

Evaluasi Program Kerja Semester I tahun 2019

Pengadilan Agama Namlea, Kamis (12/7/19), menggelar rapat tindak lanjut hasil temuan Hatiwasda PTA Ambon serta membahas evaluasi program kerja semester I (satu) tahun 2019. Rapat diikuti oleh seluruh aparatur PA Namlea di ruang sidang utama  pukul 09.00 hingga 11.45 WIT.

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Namlea Bahrul Maji, S.H.I didampingi Wakil Ketua PA Namlea Syarifa Saimima, S.H.I. Pada kesempatan tersebut, Sekretaris PA Namlea Edy,S.H.I bertindak sebagai Moderator. Agenda utama rapat adalah tindak lanjut atas temuan hasil pengawasan Tim Pengawasan PTA Ambon yang digelar pada 24 April 2019. Agenda lainnya adalah pembahasan evaluasi program kerja semester I (satu) tahun 2019.

Ketua PA Namlea Bahrul Maji, S.H.I dalam sambutannya menginstruksikan bahwa laporan perbaikan hasil pengawasan Tim Pengawas PTA Ambon perlu segera ditindaklanjuti. Koordinasi dan kerja sama sangatlah diperlukan untuk menyelesaikan berbagai temuan ini serta harus diselesaikan dengan penuh tanggungjawab.

Pembahasan Rapat Temuan ini dibagi menjadi 2 sesi yaitu bagian kesekeretariatan dan bagian kepaniteraan. Hasil temuan dilakukan secara berurutan poin demi poin temuan. Wakil Ketua melakukan pengecekan terhadap setiap poin tersebut kepada masing masing penanggungjawab bidang baik itu Kesekretariatan maupun ke paniteraan. Dari pengecekan tersebut, rata rata hasil temuan tersebut telah ditindaklanjuti.

2 min

3 min

Pada agenda pembahasan program kerja semester I (satu) tahun 2019, Wakil Ketua PA Namlea memastikan ada/tidaknya hambatan dalam pelaksanaan tugas pokok sehari-hari selama kurun waktu satu semester tahun 2019 ini. Hal ini dilakukan agar tidak ada hambatan dalam pelayanan terhadap masyarakat pencari keadilan di masyarakat Kabupaten Buru. Agenda program kerja semester I (satu) tahun 2019 dipaparkan oleh tiap-tiap pejabat secara detail seperti Sub Bagian kepegawaian Organisasi dan Tata laksana Aden Daenuri, S.H.I , Sub Bagian Umum dan Keuangan Said Haidir Al-Hamid, S.H. serta yang terakhir Sub Bagian Perencanaan Teknologi Informasi dan Pelaporan Lutfi Rumaf, S.H.

Pada Akhir Rapat , Wakil Ketua PA Namea menyampaikan agar Panitera dan Sekretaris saling bekerja sama dan bertanggungjawab atas setiap hasil rapat ini. Beliau mengharapkan agar seluruh aparatur Pengadilan Agama Namlea dapat lebih meningkatkan kinerjanya serta memperbaiki kekurangan yang ada sehingga dapat memberikan pelayanan terhadap masyarakat di Kabupaten Buru guna mewujudkan Visi dan Misi PA Namlea yaitu “ Terwujudnya Pengadilan Agama Namlea yang Agung”.(JS)

 

 

 

Add comment


Security code
Refresh

 FB  Twit  IG  Utube

Hubungi Kami

 Pengadilan Agama Namlea

  Jln. Adam Pattisahusiwa

Telp: 0913-2327225

 WhatsApp: 0813-1708-5780

Kantor: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

 This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

  Website: www.pa-namlea.go.id

Ikuti Medsos Kami:  Instagram

 Facebook  Twitter  Youtube

Pengadilan Agama Namlea © 2022 💫HR7