intagram       ffbb       twitter       Youtube 

Header Web 2023

SELAMAT DATANG DI WEBSITE PENGADILAN AGAMA NAMLEA

Website ini adalah wujud komitmen kami dalam rangka menunjang keterbukaan informasi bagi masyarakat luas khususnya bagi para pencari keadilan di wilayah Kabupaten Buru
SELAMAT DATANG DI WEBSITE PENGADILAN AGAMA NAMLEA

ASN BER-AKHLAK

Fondasi Baru Bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pengadilan Agama Namlea
ASN BER-AKHLAK

PROGRAM PRIORITAS DITJEN BADILAG MA RI 2024

Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama telah menetapkan program prioritas Tahun 2024 menuju peradilan agama modern berkelas dunia
PROGRAM PRIORITAS DITJEN BADILAG MA RI 2024

APLIKASI SIPP

Aplikasi Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP), merupakan aplikasi administrasi dan penyediaan informasi perkara baik untuk pihak internal pengadilan, maupun pihak eksternal pengadilan. Pengunjung dapat melakukan penelusuran data perkara (jadwal sidang sampai dengan putusan) melalui aplikasi ini
APLIKASI SIPP

SIWAS

Aplikasi yang disediakan oleh Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI, untuk melaporkan suatu perbuatan berindikasi pelanggaran yang terjadi di lingkungan Mahkamah Agung Republik Indonesia atau Peradilan di bawahnya
SIWAS

E-COURT

e-Court adalah layanan bagi pengguna terdaftar untuk pendaftaran perkara secara Online. Mendapatkan taksiran panjar biaya perkara, pembayaran secara Online, dan pemanggilan yang dilakukan secara elektronik. e-Filling (Pendaftaran perkara Online di Pengadilan) e-Payment (Pembayaran panjar biaya perkara Online) e-Summons (Pemanggilan pihak secara Online)
E-COURT

TUTORIAL PENYELESAIAN GUGATAN EKONOMI SYARIAH

Video yang berisi tentang cara penyelesaian perkara ekonomi syariah dengan acara yang sederhana
TUTORIAL PENYELESAIAN GUGATAN EKONOMI SYARIAH

Written by Haidir Alhamid on . Hits: 1413

Syarat-syarat Berperkara Prodeo


 

1. Mengajukan permohon berperkara secara cuma-cuma (prodeo) tertulis atau lisan
2. Permohoan tersebut dilampiri Surat Keterangan Tidak Mampu dari Kepala Desa/ Lurah yang diketahui oleh Camat
3. Surat Keterangan Tidak Mampu tersebut dikeluarkan oleh Kepala Desa/ Lurah yang menyatakan bahwa benar pemohon tidak mampu membayar biaya perkara dan atau bukti lainnya tentang ketidakmampuannya

Berperkara Prodeo Dengan Biaya DIPA

1. Bagi Penggugat/ Pemohon yang mengajukan permohonan berperkara secara prodeo diajukan bersama-sama pada saat mengajukan surat gugatan/ permohonan atau pada saat mengajukan gugatan/ permohonan lisan. Bagi Tergugat/ Termohon dapat diajukan pada saat memasukkan jawaban gugatan/ permohonan Penggugat/ Pemohon ( Vide : Pasal 237 dan 238 ayat (1) dan ayat (2) HIR/ Pasal 273 dan 274 ayat (1) dan ayat (2) R.Bg.
2. Penggugat/ Pemohon harus menyebutkan alasan untuk berperkara secara prodeo dalam surat gugatan/permohonan yang diajukan.
3. Dalam petitum gugatan/permohonan dicantumkan kalimat antara lain :
  Memberi izin kepada Penggugat/Pemohon untuk berperkara secara prodeo.
  Membebaskan Penggugat/Pemohon dari segala biaya perkara
4. Penggugat/Pemohon mengajukan gugatan atau permohonannya ke Pengadilan Agama dan Pengadilan Agama mengeluarkan Surat Kuasa Untuk Membayar (SKUM), sebesar Rp. 0,00 (tata cara pengajuan gugatan/permohonan sesuai tatacara yang diatur dalam prosedur penerimaan perkara dalam Pola Bindalmin).
5. Ketua Pengadilan Agama menunjuk Majleis Hakim untuk menangani perkara tersebut (PMH).
6. Majelis Hakim yang ditunjuk menetapkan hari siding (PHS) dan memerintahkan Jurusita untuk memanggil Penggugat/Pemohon dan Tergugat/Termohon, dengan biaya pemanggilan pertama kali dibebankan anggaran Pengadilan kepada Panitera/Sekretaris/Kuasa Pengguna Anggaran dengan instrumen khusus.
7. Setelah menerima perintah dari Majelis Hakim, Panitera/Sekretaris/ Kuasa Pengguna Anggaran memerintahkan Bendaharawan Rutin untuk mengeluarkan biaya panggilan tersebut dari mata anggaran yang disediakan dalam DIPA dengan menggunakan instrumen khusus dan instrument tersebut dijadikan bukti untuk di-SPJ-kan sebagai pengeluaran.
8. Bendaharawan Rutin menghubungi Petugas Meja I untuk meminta taksiran biaya panggilan tersebut. Setelah ditaksir Petugas Meja I yang kemudian dituangkan dalam SKUM (rangkap tiga) lalu SKUM tersebut diserahkan kepada Bendaharawan Rutin untuk diproses lebih lanjut.
9. Setelah menerima SKUM dari Petugas Meja I, kemudian Bendaharawan Rutin menyerahkan SKUM disertai panjar biayanya kepada Kasir. Setelah diproses, kemudian satu rangkap SKUM (warna putih) diserahkan oleh Kasir kepada Bendaharawan Rutin sebagai bukti pengeluaran untuk di-SPJ-kan. Bila Tergugat/Termohon berdomisili di wilayah hukum Pengadilan Agama lain maka biaya panggilan untuk Tergugat/Termohon tetap dibebankan kepada Pengadilan Agama dimana perkara diajukan.
10. Petugas Buku Induk Keuangan Perkara, petugas/pemegang Buku Jurnal Keuangan Perkara dan petugas/pemegang Buku Kas Pembantu mencatat penerimaan tersebut sebagai besar panjar biaya dalam Buku-buku Keuangan Perkara dimaksud. Kemudian, setelah biaya panggilan tersebut digunakan untuk memanggil para pihak, petugas/pemegang buku-buku keuangan perkara mencatat pula pengeluaran dalam buku-buku keuangan perkara dimaksud.
11. Pada hari persidangan yang ditetapkan, Majelis Hakim sebelum memeriksa pokok perkara, terlebih dahulu memeriksa Permohonan Perkara secara prodeo. Pihak lawan dalam persidangan tersebut dapat menyangkal permohoan tersebut, baik dengan menyatakan bahwa permohonan tersebut tidak beralasan ataupun dengan menyatakan bahwa Pemohon mampu untuk membayar biaya perkara.
12. Majelis Hakim setelah melakukan pemeriksaan menjatuhkan putusan dengan Putusan Sela (Vide : Pasal 239 ayat (1) HIR/ Pasal 275 ayat (1) R.Bg.). Putusan Sela tersebut dimuat secara lengkap di dalam Berita Acara Persidangan.
13. Dengan salah satu alasan sebagaimana dimaksud pada Pasal 239 ayat (2) HIR/ 275 ayat (2) R.Bg., Majelis Hakim dapat menolak permohonan tersebut (Vide : Pasal 239 ayat (3) HIR/ Pasal 275 ayat (3) R.Bg.).
14. Apabila permohonan prodeo tidak dikabulkan, maka dalam Putusan Selanya majelis Hakim memrintahkan Penggugat/Pemohon untuk membayar Panjar Biaya perkara dengan jumlah yang akan ditaksir kemudian oleh Petugas Meja I. Jeda waktu pembayaran diberikan selama 14 (empat belas) hari sejak dijatuhkannya Putusan Sela.
15. Apabila Penggugat/Pemohon tidak membayar panjar biaya perkara sampai batas waktu yang telah ditentukan peraturan perundang-undangan, maka gugatan/permohonan Penggugat/Pemohon digugurkan/dicoret dari daftar perkara.
16. Apabila permohonan prodeo dikabulkan, maka Majelis Hakim menjatuhkan Putusan Sela. Dengan dikabulkannya permohonan prodeo tersebut, Penggugat/Pemohon dibebaskan dari semua biaya perkara, dan selanjutnya biaya perkara dibebankan kepada Negara melalui DIPA Pengadilan Agama dengan mekanisme sebagai berikut :
  1. Salinan amar Putusan Sela diserahkan Majelis Hakim kepada Panitera/Sekretaris/Kuasa Pengguna Anggaran guna pembayaran biaya perkara oleh Negara melalui mata anggaran dalam DIPA yang telah ditentukan.
  2. Panitera/Sekretaris menyerahkan salinan amar Putusan Sela tersebut kepada Bendaharawan Rutin dengan perintah agar mengeluarkan sejumlah uang yang besarnya akan ditaksir kemudian oleh Petugas Meja I. Perintah Panitera/Sekretaris/Kuasa Pengguna Anggaran dituangkan dalam instrument khusus.
  3. Bendaharawan Rutin menghubungi Petugas Meja I agar menaksir panjar biaya perkara. Setelah Petugas Meja I menaksir panjar biaya yang dituangkan dalam SKUM lalu SKUM tersebut diserahkan kepada Bendaharawan Rutin.
  4. Setelah Bendaharawan Rutin menerima SKUM dari Petugas Meja I, lalu ia membayar panjar biaya kepada Kasir sejumlah yang tertera dalam SKUM. Setelah Kasir menerima SKUM dan membayar panjar biaya perkara dari Bendaharawan Rutin lalu memprosesnya sesuai tugas Kasir. Setelah diproses, kemudian Kasir menyerahkan SKUM warna putih kepada Bendaharawan Rutin dan SKUM warna putih inilah yang kemudian oleh Bendaharawan Rutin difungsikan sebagai bukti pengeluaran untuk peng-SPJ-an DIPA oleh Bendaharawan Rutin.
  5. Petugas Buku-buku Keuangan Perkara mencatat penerimaan tersebut dalam bukubuku tersebut sebagai tambahan panjar. Demikian juga pencatatan pengeluaran biaya dalam buku-buku tersebut dilakukan secara tertib.
  6. Apabila setelah putusan akhir dijatuhkan oleh Majelis Hakim dan ternyata ada kelebihan biaya perkara, Kasir mengembalikan kelebihan biaya perkara tersebut kepada Bendaharawan Rutin dengan kuitansi pengembalian, dan selanjutnya mengembalikan sisa panjar tersebut oleh Bendaharawan Rutin disetor ke Kas Negara.
  7. Apabila sebelum perkara diputus, ternyata ada kekurangan biaya perkara, maka Majelis Hakim memerintahkan kepada Panitera/Sekretaris/Kuasa Pengguna Anggaran untuk mengeluarkan biaya perkara tambahan dengan menggunakan instrumen khusus. Mekanisme selanjutnya mengacu kepada ketentuan angka 2), 3) dan 4) di atas serta ketentuan yang berlaku dalam permintaan tambahan panjar biaya kepada pihak berperkara.
  8. Dalam hal Penggugat/Pemohon atau Tergugat/Termohon bertempat tinggal di luar wilayah hukum Pengadilan Agama yang bersangkutan maka untuk biaya panggilan tetap dibebankan kepada DIPA Pengadilan Agama dimana perkara diajukan.
17. Apabila yang mengajukan permohonan berperkara secara prodeo adalah Tergugat, maka prosedurnya adalah sebagai berikut :
  1. Permohonan diajukan pada waktu menyampaikan jawaban atas gugatan Penggugat.
  2. Apabila permohonan beracara secara prodeo tersebut dikabulkan dan Tergugat dalam perkara tersebut dikalahkan, maka Tergugat dibebaskan dari membayar biaya perkara.
  3. Biaya perkara dibebankan kepada Negara melalui DIPA Pengadilan Agama dengan cara Majelis Hakim menyerahkan salinan amar Putusan kepada Panitera/Sekretaris selaku Kuasa Pengguna Anggaran.
  4. Mekanisme selanjutnya hamper sama dengan mekanisme yang telah diuraikan sebelumnya
  5. Setelah Kasir menerima Biaya perkara dari Kuasa Pengguna Anggaran melalui Bendaharawan Rutin, Kasir mengembalikabn uang yang disetor Penggugat kepada Penggugat dan menerima uang perkara yang disetor Kuasa Pengguna Anggaran sebagai gantinya

Hubungi Kami

 Pengadilan Agama Namlea

  Jln. Adam Pattisahusiwa

Telp: 0913-2327225

 WhatsApp: 0813-1708-5780

Kantor: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

 This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

  Website: www.pa-namlea.go.id

Ikuti Medsos Kami:  Instagram

 Facebook  Twitter  Youtube

Pengadilan Agama Namlea © 2022 💫HR7